Persit KCK Cabang XXX Kodim 1620/Loteng Salurkan Santunan untuk Warga Kurang Mampu di Praya

- Kontributor

Jumat, 14 November 2025 - 10:40

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketikjari.com– Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXX Kodim 1620/Loteng kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat melalui kegiatan bakti sosial berupa penyaluran santunan bagi warga kurang mampu di Lingkungan Tengari, Kelurahan Praya, Kecamatan Praya.

Kegiatan yang berlangsung pada Jumat (14/11/2025) ini menjadi bagian dari komitmen Persit untuk terus hadir memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan perhatian khusus.

Ketua Persit KCK Cabang XXX Dim 1620, Ny. Hanna Karim Rangkuti, menyampaikan bahwa kegiatan berbagi tersebut merupakan agenda rutin sebagai wujud rasa syukur sekaligus upaya meringankan beban warga.

“Melalui kegiatan ini kami ingin berbagi sekaligus memberikan dukungan kepada warga yang membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat menjadi keringanan dan penyemangat bagi saudara-saudara kita,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, Persit menyalurkan paket bantuan berisi beras, minyak goreng, gula, mie instan, teh, dan kebutuhan pokok lainnya. Penyaluran dilakukan secara door to door, sehingga penerima dapat merasakan langsung perhatian dan kehadiran Persit di tengah masyarakat.

Ny. Hanna menegaskan bahwa Persit KCK Cabang XXX berupaya menjaga semangat empati dan kebersamaan dengan masyarakat. “Kami ingin menjadi bagian dari solusi dan turut menciptakan lingkungan sosial yang harmonis serta saling peduli,” tambahnya.

Baca Juga :  Pengurus KLPI Loteng Resmi Dilantik,Dorong Gaya Hidup Sehat bagi Pralansia dan Lansia

Warga penerima bantuan tampak antusias dan berterima kasih atas perhatian yang diberikan, terlebih kondisi ekonomi yang masih sulit membuat bantuan tersebut terasa sangat berarti.

Kegiatan sosial ini juga mendapat dukungan penuh dari Kodim 1620/Loteng yang mengapresiasi langkah Persit dalam turun langsung memberikan bantuan kepada masyarakat.

Dengan kegiatan ini, Persit KCK Cabang XXX menegaskan bahwa peran mereka tidak hanya mendampingi para prajurit, tetapi juga menjadi motor penggerak kepedulian sosial di lingkungan masyarakat luas.

Berita Terkait

3.710 Kendaraan Jalani Uji KIR di Lombok Tengah Selama Januari–Oktober 2025

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 17:13

Kejari Lombok Tengah Perkuat Sinergi dengan BPJS Kesehatan,Teken MoU Penanganan Hukum Perdata dan TUN

Jumat, 7 November 2025 - 05:24

RSUD Praya Ikut Sukseskan Donor Darah Serentak Nasional HUT Arsada ke-25

Kamis, 6 November 2025 - 07:28

RSUD Praya Gelar In House Training “BERIUK NGE-SOP” untuk Tingkatkan Kualitas Regulasi Berbasis AI

Jumat, 31 Oktober 2025 - 18:14

RSUD Praya Klarifikasi Insiden Kehilangan Motor di Area Parkir Rumah Sakit

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:24

Kunjungan ke Puskesmas Langko,HM Nursiah Tegaskan Pentingnya Pelayanan Prima

Senin, 27 Oktober 2025 - 07:43

Kejari Lombok Tengah Perpanjang Kerjasama dengan UPT BLUD Puskesmas Praya untuk Peningkatan Kesehatan Pegawai

Rabu, 22 Oktober 2025 - 08:14

RSUD Praya Resmi Gandeng Summit Institute for Development (SID) untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan

Rabu, 22 Oktober 2025 - 07:14

Aksi Nyata Polres Loteng di Hari Jadi Humas Polri: Setetes Darah untuk Sesama

Berita Terbaru

Pariwisata

ITDC-KALISTA Inisiasi Uji Coba Bus Listrik di The Nusa Dua

Kamis, 13 Nov 2025 - 18:38