LOTENG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Tengah , Selasa, 24 Oktober 2023, menerima kiriman logistik pertama berupa tinta pewarna semi-permanen sebanyak 6.632 pcs (133 boks) untuk Pemilu Serentak 2024.
Pengiriman logistik tinta pewarna semi-permanen yang digunakan pemilih usai memberikan hak suaranya pada pemilihan legislatif dan pemilihan presiden tahun depan itu datang sesuai jadwal dan diterima langsung oleh Kasubbag Keuangan, Umum dan Logistik KPU Kabupaten Lombok Tengah Drs Herry Suherman.
Selanjutnya melakukan pengecekan jumlah sesuai dengan berita acara serah terima dan disimpan di gudang logistik KPU Kabupaten Lombok Tengah yang berada di Jalan Pahlawan Praya
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selanjutnya sesuai dengan jadwal klik pertama pengadaan dari KPU RI bahwa akan ada empat logistik yang akan didatangkan ke KPU Kabupaten Lombok tengah yakni kotak suara, bilik suara, tinta, dan segel.