Ketikjari.com – Wakil Bupati Lombok Tengah, Dr. HM. Nursiah, S.Sos., M.Si menghadiri Acara Pelepasan dan Silaturahmi Jajaran Pendidik dan Tenaga Kependidikan yang memasuki masa purna tugas. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Praya, Sabtu 11/01/25
Wabup dalam sambutannya memberikan penghormatan dan apresiasi kepada para pendidik atas dedikasi mereka selama bertahun-tahun dalam mencerdaskan generasi penerus bangsa, Wabup juga menyampaikan rasa bangga dan terima kasih yang mendalam kepada para guru dan tenaga kependidikan yang telah berkontribusi besar terhadap kemajuan pendidikan di Kabupaten Lombok Tengah.
“Pengabdian bapak dan ibu selama ini adalah pilar penting bagi kemajuan pendidikan, khususnya di Kecamatan Praya. Semoga masa purna tugas ini membawa kebahagiaan dan keberkahan,”imbuh Wabup.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT