Pengurus KLPI Loteng Resmi Dilantik,Dorong Gaya Hidup Sehat bagi Pralansia dan Lansia

- Kontributor

Rabu, 12 Februari 2025 - 03:25 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketikjari..com – Pengurus Cabang Kebugaran Lansia Pralansia Indonesia (KLPI) Kabupaten Lombok Tengah resmi dilantik untuk masa bakti 2024-2028. Acara pelantikan berlangsung di Gedung PKK Lombok Tengah pada Rabu, 12 Februari 2025.

Hadir dalam kegiatan tersebut Asisten II Sekda Lombok Tengah H. Lendek Jayadi yang mewakili Bupati, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Lombok Tengah, Ketua PKK Lombok Tengah, serta Ketua KORMI Lombok Tengah.

Ketua PC KLPI Lombok Tengah, Hj. Winarsih Nursiah, S.Pd., dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga gaya hidup sehat bagi pralansia (usia 45-59 tahun) dan lansia (60 tahun ke atas). “Pralansia dan lansia harus menjaga keseimbangan hidup dengan cukup istirahat, rutin berolahraga, serta menghindari stres dan amarah. KLPI Lombok Tengah akan menjadi jembatan bagi mereka agar tetap sehat, bugar, dan ceria,” ujarnya.

Pelantikan dilakukan oleh Ketua Dewan Pengurus Daerah KLPI NTB, Ir. Hj. Lale Prayatni Gita Ariadi. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa syukur atas pengukuhan KLPI Lombok Tengah yang sempat tertunda sejak Desember 2024. “Terima kasih kepada Ketua PKK Lombok Tengah yang telah menyetujui Ketua Pokja I PKK sebagai Ketua KLPI Lombok Tengah. Semoga KLPI Lombok Tengah tetap eksis dan terus berkembang,” ungkapnya.

Baca Juga :  Dr. Agus, M.Si : Kolaboratif Kunci Kesuksesan Program MBG

Sementara itu, Asisten II Setda Lombok Tengah, H. Lendek Jayadi, mengapresiasi terbentuknya kepengurusan KLPI yang baru. “Selamat kepada para pengurus yang telah dilantik. Semoga kehadiran KLPI bermanfaat bagi masyarakat dan dapat menjadi mitra dalam membangun Lombok Tengah. Mari kita bersama-sama menularkan gaya hidup sehat,” pesannya.

Dengan terbentuknya kepengurusan baru, KLPI Lombok Tengah diharapkan mampu memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan lansia serta pralansia di daerah ini.

Berita Terkait

Wabup Nursiah Sidak Pelayanan Kesehatan Pasca Lebaran
Pastikan Anak Binaan Sehat Selama Bulan Ramadhan,Petugas LPKA Lakukan Pengecekan Kesehatan
Diskominfo Loteng Produksi Film Dokumenter Perdana : Angkat Keunikan Menara Oksigen Leneng
ITDC Dorong Kesehatan Ibu Hamil: Program Gizi di Desa Prabu Berikan Manfaat Nyata 
Pasca Bau Nyale : Kolaborasi Pemuda dan Instansi untuk Lingkungan Mandalika Bersih
Dr. Agus, M.Si : Kolaboratif Kunci Kesuksesan Program MBG
Bupati Pathul Ajak Seluruh OPD Meriahkan Hari Peduli Sampah Nasional 2025
Arahan Menteri Kesehatan: Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Warga di Hari Ulang Tahun

Berita Terkait

Minggu, 13 April 2025 - 22:54 WITA

Tujuh Mahasiswa Terpilih Poltekpar Lombok Menerima Bantuan Biaya Pendidikan

Minggu, 13 April 2025 - 13:39 WITA

Mandalika Racing Series 2025 : Penonton Sangat Puas dengan Aksi Pembalap

Sabtu, 12 April 2025 - 21:46 WITA

ITDC Perkuat Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di NTT melalui Inisiatif Sosial dan Pengembangan Infrastruktur Kawasan The Golo Mori

Sabtu, 12 April 2025 - 21:43 WITA

Mandalika Racing Series 2025 : Kemenangan Arai Agaska untuk Tim

Jumat, 11 April 2025 - 08:05 WITA

Pertamina Mandalika International Circuit Siap Sambut GT World Challenge Asia 2025

Rabu, 9 April 2025 - 18:18 WITA

International Golo Mori Jazz 2025: Festival Jazz Internasional Pertama di NTT dengan Konsep Eco Green

Rabu, 9 April 2025 - 18:14 WITA

Selama Liburan Lebaran,Tingkat Kunjungan Wisatawan dan Okupansi Hotel di Kawasan ITDC  Menunjukan Capaian Positif

Senin, 7 April 2025 - 14:28 WITA

Pemda Lombok Tengah Gelar Perayaan Lebaran Ketupat di Kantor Bupati

Berita Terbaru

Peristiwa

Bupati Pathul Lantik Pengurus Tim Penggerak PKK

Kamis, 17 Apr 2025 - 00:11 WITA

Pendidikan

Diskominfo Loteng dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 15 Apr 2025 - 04:08 WITA