Gratis, Polres Loteng Terima Jasa Penitipan Kendaraan Selama Libur Lebaran

- Kontributor

Rabu, 3 April 2024 - 05:33 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketikjari.com – Kepolisian Resor (Polres) Lombok Tengah siap membantu para pemudik yang hendak meninggalkan kendaraan mereka ketika melakukan perjalanan mudik Lebaran, dengan menerima layanan penitipan kendaraan di Kantor Satuan Lalu-lintas Polres Lombok Tengah.

“Masyarakat yang hendak mudik ke kampung halaman bisa menitipkan kendaraan, baik kendaraan roda dua maupun roda empat tanpa di pungut biaya alias gratis,” kata Kapolres Loteng AKBP Iwan, SIK di Praya, Selasa (2/4).

Ia mempersilakan layanan penitipan kendaraan mulai berlaku saat mulai libur lebaran nanti dengan memanfaatkan lapangan mapolres dan kantor Satuan Lalu-lintas Polres Lombok Tengah.

Dalam menitipkan kendaraan, kata dia, warga yang hendak menitipkan kendaraan untuk langsung mendatangi kantor Sat Lantas atau ke piket Penjagaan Polres Lombok Tengah dan nantinya akan di arahkan petugas ke bagian penitipan di Sat Lantas.

“Untuk persyaratannya, cukup membawa dokumen kepemilikan kendaraan seperti STNK dan identitas diri seperti KTP/SIM,” ujarnya.

Kapolres menambahkan layanan penitipan kendaraan ini merupakan langkah inovasi dan juga bagian dari pelayanan Polri terhadap masyarakat agar barang berharga seperti kendaraan bisa terjaga aman dengan baik.

Baca Juga :  Dandim Letkol Andy Yusuf: Open House Ajang Silaturahmi Keluarga Besar Kodim 1620/Loteng

Sementara itu di tempat terpisah Kasat Lantas IPTU Abdul Rachman, STrK.,SIK menuturkan pihaknya telah menyiapkan lapangan apel sat lantas yang nantinya dijadikan tempat parkir untuk penitipan kendaraan.

“Ada tempat yang kami siapkan dan dapat menampung puluhan kendaraan R2 maupun R4. Untuk penitipan kendaraan ini, tidak dipungut biaya alias gratis. Pemilik hanya perlu membawa dan menunjukkan surat-surat kendaraan dan identitas diri,” ujarnya.

Dengan menitipkan kendaraan di kantor polisi, kata dia,tentunya lebih aman dan lebih terjaga karena anggota kami selalu jaga selama 24 jam.

Berita Terkait

Bandara Lombok Layani 1,79 Juta Penumpang Hingga September 2024
Pemkab Lombok Tengah Launching Aplikasi SIAP Monev
Bhakti TNI Ke 79,Ratusan Yatim Piatu Makan Siang Gratis
Sering Terbakar,Dua Tahun Kabel Listrik di Desa Bilebante Belum Diperbaiki PLN
Bupati Pathul Minta Petani Ikuti Pola Tanam
Berkunjung ke Kediaman Tuan Guru Bagu,Abah Uhel Diberikan Doa Restu
Jaksa Menyapa Hadir Di Car Free Night Lombok Tengah
Kejaksaan Negeri Lombok Tengah : Proses Pengalihan Tahanan Rutan Menjadi Tahanan Kota,Sesuai Prosedur

Berita Terkait

Jumat, 20 September 2024 - 08:13 WIT

Kejaksaan Negeri Lombok Tengah Berhasil Selamatkan Kerugian Negara 175.206.982 Milyar Keuangan Desa Bunkate

Jumat, 13 September 2024 - 00:01 WIT

Pemeriksaan Kesehatan dan Skrining HIV bagi WBP,Rutan Praya Gandeng Puskesmas Praya

Selasa, 10 September 2024 - 09:18 WIT

Tingkatkan Sinergitas, Rutan Praya Sambangi Kejari Lombok Tengah

Selasa, 3 September 2024 - 13:47 WIT

Optimalisasi Aset dan Persediaan BMN,Ditjen PAS Monev Rutan Praya

Senin, 2 September 2024 - 00:57 WIT

Rutan Kelas II Praya : Siaga dan Waspada,Layanan Tetap Prima

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 05:10 WIT

HUT RI : Bupati Pathul Serahkan Remisi 175 WBP Rutan Praya

Kamis, 1 Agustus 2024 - 03:39 WIT

Safari Dakwah di Rutan Praya, KH. Abdurrahman Tausiyah Tentang Perbaiki Diri Melalui Shalat

Kamis, 25 Juli 2024 - 00:04 WIT

23 WBP Rutan Praya Jalani Tes Urine,Hasilnya Negatif

Berita Terbaru

Desa Kita

Di Desa Puyung,Pjs Bupati Tinjau Kondisi Warga Butuh Bantuan

Minggu, 6 Okt 2024 - 10:02 WIT

Peristiwa

Pemkab Lombok Tengah Launching Aplikasi SIAP Monev

Minggu, 6 Okt 2024 - 01:47 WIT

Peristiwa

Bhakti TNI Ke 79,Ratusan Yatim Piatu Makan Siang Gratis

Sabtu, 5 Okt 2024 - 01:30 WIT