ITDC Menyerahkan Hewan Kurban,Menyambut Idul Adha 1445 Hijriah

- Kontributor

Senin, 17 Juni 2024 - 07:20 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketikjari.com – Merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H,InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) menyerahkan hewan kurban di The Mandalika,Lombok Tengah yang telah dilakukan pada hari Jumat, (14/6), di The Golo Mori, Kabupaten Manggarai Barat, NTT pada hari ini, Senin, (17/6) dan di The Nusa Dua, Bali yang akan diserahkan pada Selasa, (18/6) kepada masyarakat dan stakeholders di masing-masing kawasan yang dikelola.

Sepuluh hewan kurban telah diserahkan secara simbolis di The Mandalika, kepada perwakilan 7 Desa Penyangga sekitar kawasan The Mandalika, Pemerintah Provinsi NTB, Pemerintah Daerah Lombok Tengah dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat.

Rangkaian acara menyambut Iduladha di The Mandalika dilanjutkan pada Senin, (17/6), dengan pelaksanaan Shalat Idul Adha yang berlangsung di Masjid Nurul Bilad, Kuta, The Mandalika, pada pukul 07.00-08.30 WITA. Shalat Iduladha ini, akan dipimpin oleh Imam TGH. Arif Rahman, MA, seorang Hafiz dan pengasuh serta pimpinan Pondok Pesantren An-Nashriyah Lombok Tengah, dengan Khatib Dr. TGH. Lalu Muhamad Fazlurrahman, Lc. MA, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Hidayatul Athfal Rebile.

Direktur Operasi ITDC Troy Warokka menyatakan, “Sebagai pengembang dan pengelola kawasan pariwisata di Indonesia, ITDC menyadari kontribusi sosial sangat penting dalam menciptakan keharmonisan dan kebersamaan, untuk mempererat hubungan dengan masyarakat dan stakeholder sekitar demi mensukseskan pengembangan kawasan pariwisata di Indonesia.”

Sementara itu, di The Golo Mori, ITDC menyerahkan dua ekor sapi kepada Kepala Desa Golo Mori, Bapak Samaila untuk Masjid lapangan Desa Golo Mori dan Masjid Soknar, yang akan dibagikan kepada masyarakat di Desa Golo Mori, Kab. Manggarai Barat, NTT. Selanjutnya ITDC akan menyerahkan hewan kurban berupa 1 ekor sapi kepada umat muslim Koperasi Karyawan Nusa Jaya di The Nusa Dua, Bali.

Baca Juga :  Pre-Booking Tiket MotoGP dan ARRC 2024,ITDC dan MGPA Sambut Pemesanan Awal

“Melalui rangkaian kegiatan ini, kami berharap dapat membangun dan memperkuat sinergi serta kolaborasi dengan masyarakat dan stakeholders di masing-masing kawasan yang kami kelola, menciptakan persatuan dan kebersamaan, dan juga sebagai langkah nyata dalam mendukung pengembangan kawasan pariwisata Indonesia yang berkelanjutan dan harmonis dengan lingkungan sosial sekitarnya. Penyerahan hewan kurban dan pelaksanaan Sholat Iduladha menjadi momen yang penuh makna, memperkuat nilai-nilai kebersamaan, dan semangat berbagi di hari yang suci ini,” tutup Troy.

Berita Terkait

The Nusa Dua Menjadi Venue Utama Penyelenggaraan World Public Relations Forum (WPRF) 2024
InJourney Sukses Gelar Aquabike Jetski World Championship 2024
Rekor MURI Pecah! 1.431 Pelajar Meriahkan Opening Ceremony Hari Kelima Aquabike Jetski World Championship 2024
Hari Keempat Aquabike Jetski World Championship Danau Toba di Samosir: Pengunjung Antusias,UMKM Meraup Berkah
Aksi Pembalap Aquabike Jetski World Championship 2024 Memukau Penonton
Sinergi Dengan Media NTB, Poltekpar Lombok Gelar Forum Kehumasan
Aquabike Jetski World Championship Hari Ke-2 : Pembalap Indonesia Makaio Wimylie Masuk 10 Besar
Hari Pertama Aquabike Jetski World Championship 2024,Pembalap Asal Portugal, Lino Araujo Raih Posisi Juara Pertama

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 12:14 WIT

Ketua Formen : Polres Loteng Diminta Atensi Laporan Wartawan

Selasa, 19 November 2024 - 10:24 WIT

Pimred SuaraLombokNews Resmi Laporkan Kepala SMAN 1 Pringgarata

Kamis, 14 November 2024 - 02:09 WIT

Bupati Lombok Tengah Menerima Kunjungan Dewan Transportasi Kota Jakarta

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 08:00 WIT

Poltekpar Lombok Resmi Jalin Kerjasama dengan PT Artama Dentisa Indonesia dan SLB 02 Loteng

Kamis, 10 Oktober 2024 - 18:11 WIT

Di Buka Sekda : Perangkat Desa Di Lombok Tengah Dibekali Ilmu Jurnalistik

Kamis, 10 Oktober 2024 - 15:46 WIT

Pjs Bupati Loteng Sampaikan Program Unggulan Pariwisata di Universitas Islam Al-Azhar NTB

Selasa, 1 Oktober 2024 - 07:59 WIT

Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lombok Tengah Berlangsung Khidmat

Rabu, 25 September 2024 - 08:59 WIT

Lombok Tengah: Dinas Damkartan Loteng,Di Sambangi Anak TK

Berita Terbaru

Hukrim

Ketua Formen : Polres Loteng Diminta Atensi Laporan Wartawan

Selasa, 19 Nov 2024 - 12:14 WIT