Pekan Pertama Bulan Mei 2024,The Nusa Dua Jadi Tuan Rumah 2 Event Internasional

- Kontributor

Jumat, 3 Mei 2024 - 13:06 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KetikjariI.com – Pekan pertama bulan Mei 2024, The Nusa Dua jadi tuan rumah 2 (dua) event internasional yaitu Asia Pacific Media Forum (APMF) 2024 dan The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment In Tourism in Asia Pacific 2024.


APMF yang diselenggarakan di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC) pada 1-3 Mei 2024 mengusung tema “Make Your Mark” dihadiri oleh lebih dari 1.000 peserta dari berbagai negara termasuk ASEAN, Amerika Serikat, Jepang, Belanda, Singapura dan Malaysia. APMF menyoroti dinamika dan tren industri pemasaran, media dan komunikasi di tengah revolusi teknologi dan perkembangan pesat kecerdasan buatan (Artificial Intelligent/AI).


Rangkaian kegiatan APMF 2024 diantaranya, pembelajaran praktis melalui APMF Lab, pencarian inspirasi dan wawasan dalam sesi konferensi, pengalaman seru di Expo Immersive Playground, serta membangun koneksi yang bermakna melalui kesempatan networking.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT


Dalam APMF tahun ini, ITDC turut berpartisipasi dengan membuka pameran (booth) untuk mempromosikan Kawasan The Mandalika beserta event-event yang telah terlaksana serta potensial kegiatan komersial di The Mandalika.

Baca Juga :  Jelang MotoGPTM 2024, ITDC Group Terus Matangkan Persiapan


General Manager The Nusa Dua I Made Agus Dwiatmika mengatakan, ‘Kami bersyukur The Nusa Dua menjadi pilihan dan dipercaya sebagai tuan rumah event internasional yang sangat bergengsi. Kami sangat mengapresiasi kepercayaan dari pemerintah serta stakeholders untuk menyelenggarakan Meetings, Incentives, Conventions and Exhibitions (MICE) di The Nusa Dua, sebagai destinasi unggulan di Bali.”


Sementara The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment In Tourism in Asia Pacific 2024, berlangsung di Bali International Convention Center (BICC), The Westin Resort Nusa Dua, Bali tanggal 2-4 Mei 2024. Event yang dihadiri oleh 200 peserta ini, terdiri dari UN Tourism officials, para Menteri Pariwisata Perempuan, tokoh-tokoh Perempuan industri pariwisata, akademisi dan pemangku kepentingan lainnya dari wilayah Asia Pasific.


Konferensi ini menekankan peran perempuan dalam sektor pariwisata, dengan menghadirkan beberapa tokoh penting perempuan sebagai pembicara antara lain, Perdana Menteri Samoa, Menteri Pariwisata Filipina, Menteri Pariwisata Laos, Menteri Pariwisata Thailand, Menteri Pariwisata Sierra Leane, dan Wakil Menteri Pariwisata Maldives.
BNDCC merupakan fasilitas MICE terintegrasi yang terletak di kawasan The Nusa Dua. BNDCC memiliki 44 ruang multifungsi termasuk aula sub-divisi seluas 4.400 sq.m untuk memfasilitasi hingga 10.000 delegasi, salah satunya Nusa Dua Hall yang menjadi ruang penyelenggaraan APFM 2024. BNDCC telah banyak digunakan sebagai venue penyelenggaraan berbagai acara nasional maupun internasional, konvensi antar pemerintah, acara dan pameran perusahaan global.

Baca Juga :  Pembangunan Kanopi Grandstand di Pertamina Mandalika International Circuit Capai 50,54 Persen


Sedangkan BICC, The Westin Resort Nusa Dua Bali memiliki fasilitas konferensi yang melayani konferensi internasional dan KTT hingga exhibition perusahaan. BICC memiliki fasilitas antara lain 26 ruang pertemuan, ruang pameran seluas 2.700 m2, ballroom yang mampu menampung 2.500 orang serta auditorium dengan 506 kursi.


“Kami pastikan bahwa dengan dukungan sistem keamanan yang terintegrasi untuk terus memperkuat kesiapan dan kualitas layanan fasilitas MICE yang tersedia di kawasan The Nusa Dua. Kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kawasan ini menjadi lebih baik, dan menyambut penyelenggaraan event-event internasional lainnya”, tutup Made Agus.

Berita Terkait

The Nusa Dua Menjadi Venue Utama Penyelenggaraan World Public Relations Forum (WPRF) 2024
InJourney Sukses Gelar Aquabike Jetski World Championship 2024
Rekor MURI Pecah! 1.431 Pelajar Meriahkan Opening Ceremony Hari Kelima Aquabike Jetski World Championship 2024
Hari Keempat Aquabike Jetski World Championship Danau Toba di Samosir: Pengunjung Antusias,UMKM Meraup Berkah
Aksi Pembalap Aquabike Jetski World Championship 2024 Memukau Penonton
Sinergi Dengan Media NTB, Poltekpar Lombok Gelar Forum Kehumasan
Aquabike Jetski World Championship Hari Ke-2 : Pembalap Indonesia Makaio Wimylie Masuk 10 Besar
Hari Pertama Aquabike Jetski World Championship 2024,Pembalap Asal Portugal, Lino Araujo Raih Posisi Juara Pertama

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 12:14 WIT

Ketua Formen : Polres Loteng Diminta Atensi Laporan Wartawan

Selasa, 19 November 2024 - 10:24 WIT

Pimred SuaraLombokNews Resmi Laporkan Kepala SMAN 1 Pringgarata

Kamis, 14 November 2024 - 02:09 WIT

Bupati Lombok Tengah Menerima Kunjungan Dewan Transportasi Kota Jakarta

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 08:00 WIT

Poltekpar Lombok Resmi Jalin Kerjasama dengan PT Artama Dentisa Indonesia dan SLB 02 Loteng

Kamis, 10 Oktober 2024 - 18:11 WIT

Di Buka Sekda : Perangkat Desa Di Lombok Tengah Dibekali Ilmu Jurnalistik

Kamis, 10 Oktober 2024 - 15:46 WIT

Pjs Bupati Loteng Sampaikan Program Unggulan Pariwisata di Universitas Islam Al-Azhar NTB

Selasa, 1 Oktober 2024 - 07:59 WIT

Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lombok Tengah Berlangsung Khidmat

Rabu, 25 September 2024 - 08:59 WIT

Lombok Tengah: Dinas Damkartan Loteng,Di Sambangi Anak TK

Berita Terbaru

Hukrim

Ketua Formen : Polres Loteng Diminta Atensi Laporan Wartawan

Selasa, 19 Nov 2024 - 12:14 WIT