Free Practice Idemitsu FIM Asia Road Racing Championship 2024 Round 4 di Pertamina Mandalika International Circuit

- Kontributor

Jumat, 26 Juli 2024 - 11:25 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketikjari.com – Pertamina Mandalika International Circuit kembali menjadi tuan rumah bagi Idemitsu FIM Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024 Round 4 pada 26-28 Juli 2024. Dalam Round ke-4 ini, terdapat empat kelas balapan yaitu, Underbone 150cc (UB150), kelas Asia Production 250cc (AP250), kelas Supersports 600cc (SS600), dan Asia Superbikes 1.000cc (ASB1000).

Sebanyak 94 pembalap dari 14 negara (Australia, China, Jerman, Hongkong, Indonesia, India, Jepang, Korea, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Vietnam, Yaman) berpartisipasi. Dari Indonesia, hadir 36 pembalap muda yang tergabung dalam 14 tim balap.

Chairman ARRC Round-4 2024, Troy Warokka, menyatakan, “Kami berharap sesi latihan bebas ini akan memberikan kesempatan bagi setiap pembalap untuk mempersiapkan diri dengan optimal, serta menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi para penggemar balap motor di Asia.”

Sementara itu, Direktur Utama PT Mandalika Grand Prix Association Nusantara Jaya (MGPA), Priandhi Satria menyatakan, “MGPA telah mempersiapkan event balap FIM Idemitsu Asia Road Racing Championship 2024 dengan matang dan optimal untuk memberikan yang terbaik bagi para spectator, pembalap, dan racing team. Seluruh pembalap yang telah tiba di sirkuit siap untuk mengaspal, dimulai dengan sesi free practice pada hari ini, dan dilanjutkan dengan sesi balapan pada Sabtu dan Minggu.”

Kejuaraan ARRC 2024 diharapkan memberikan dampak positif bagi perkembangan olahraga roda dua dan industri pariwisata di Indonesia. Tiket untuk menyaksikan kejuaraan ini secara langsung tersedia di situs resmi www.themandalikagp.com.

Baca Juga :  Upaya InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) Membangun SDM Unggul di KEK Mandalika

Practice I pada pagi hari ini, untuk kelas UB150, AP250, SS600, TVS ASIA One Make Championship, dan ASB1000. Sementara sesi siang hari terdiri dari Practice II untuk kelas AP250, SS600, ASB1000, UB150, TVS ASIA One Make Championship. Terakhir, Practice III untuk kelas AP250, SS600 dan ASB1000.

“Free practice ini memberikan gambaran awal mengenai kesiapan para pembalap dan pada race yang akan berlangsung 27-28 Juli 2024. Dengan hasil yang telah dicapai, para pembalap dan tim akan melakukan evaluasi dan penyesuaian untuk memastikan performa terbaik mereka. Mari saksikan pertarungan yang sangat kompetitif antar pembalap Asia dan dukung local heroes kita di kejuaraan ARRC 2024!” tutup Troy.

Berita Terkait

The Nusa Dua Menjadi Venue Utama Penyelenggaraan World Public Relations Forum (WPRF) 2024
InJourney Sukses Gelar Aquabike Jetski World Championship 2024
Rekor MURI Pecah! 1.431 Pelajar Meriahkan Opening Ceremony Hari Kelima Aquabike Jetski World Championship 2024
Hari Keempat Aquabike Jetski World Championship Danau Toba di Samosir: Pengunjung Antusias,UMKM Meraup Berkah
Aksi Pembalap Aquabike Jetski World Championship 2024 Memukau Penonton
Sinergi Dengan Media NTB, Poltekpar Lombok Gelar Forum Kehumasan
Aquabike Jetski World Championship Hari Ke-2 : Pembalap Indonesia Makaio Wimylie Masuk 10 Besar
Hari Pertama Aquabike Jetski World Championship 2024,Pembalap Asal Portugal, Lino Araujo Raih Posisi Juara Pertama

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 12:14 WIT

Ketua Formen : Polres Loteng Diminta Atensi Laporan Wartawan

Selasa, 19 November 2024 - 10:24 WIT

Pimred SuaraLombokNews Resmi Laporkan Kepala SMAN 1 Pringgarata

Kamis, 14 November 2024 - 02:09 WIT

Bupati Lombok Tengah Menerima Kunjungan Dewan Transportasi Kota Jakarta

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 08:00 WIT

Poltekpar Lombok Resmi Jalin Kerjasama dengan PT Artama Dentisa Indonesia dan SLB 02 Loteng

Kamis, 10 Oktober 2024 - 18:11 WIT

Di Buka Sekda : Perangkat Desa Di Lombok Tengah Dibekali Ilmu Jurnalistik

Kamis, 10 Oktober 2024 - 15:46 WIT

Pjs Bupati Loteng Sampaikan Program Unggulan Pariwisata di Universitas Islam Al-Azhar NTB

Selasa, 1 Oktober 2024 - 07:59 WIT

Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lombok Tengah Berlangsung Khidmat

Rabu, 25 September 2024 - 08:59 WIT

Lombok Tengah: Dinas Damkartan Loteng,Di Sambangi Anak TK

Berita Terbaru

Hukrim

Ketua Formen : Polres Loteng Diminta Atensi Laporan Wartawan

Selasa, 19 Nov 2024 - 12:14 WIT