Ketikjari.com- LPKA Kelas II Lombok Tengah melaksanakan kegiatan Bantuan Sosial UPT Pemasyarakatan. Agenda kegiatan yang dilaksanakan yaikni memberikan sembako kepada keluarga Anak Binaan.
Kepala LPKA Loteng Mulyadi Gani, menjelaskan tujuan kegiatan ini untuk mendukung Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI Tahun 2024, dan sebagai bentuk kepedulian sosial dari institusi LPKA Lombok Tengah terhadap masyarakat, terutama kepada keluarga Anak Binaan LPKA Lombok Tengah.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada keluarga anak binaan yang kurang beruntung. Kegiatan ini juga merupakan sebagai tindaklanjut dari Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI Tahun 2024, dan akan terus dilakukan secara berkelanjutan” Ucap Mulyadi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kepala LPKA juga menjelaskan tentang layanan-layanan yang di terima anak binaan kepada keluarga, sehingga keluarga merasa tenang anaknya di bina di LPKA Lombok Tengah.
Kegiatan Bantuan Sosial ini di sambut dengan hangat dan antusias oleh keluarga Anak Binaan yang hadir. Selanjutnya, Penyerahan Bantuan sembako diserahkan kepada keluarga Anak Binaan.
Kegiatan ditutup dengan foto bersama dan ucapan terima kasih dari keluarga Anak Binaan.