ITDC Dorong Kesehatan Ibu Hamil: Program Gizi di Desa Prabu Berikan Manfaat Nyata 

- Kontributor

Jumat, 21 Februari 2025 - 12:34 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketikjari.com– PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC terus menunjukkan  komitmennya dalam mendukung kesehatan Ibu hamil dan pencegahan stunting di Desa Prabu, Kab. Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) melalui program dukungan gizi yang diinisiasi sejak 10 September 2024. 

Berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi yang dilakukan per 5 Februari 2025, terjadi peningkatan bertahap pada rata-rata berat badan ibu hamil dengan Kekurangan Energi Kronis. Pada tahap awal evaluasi, rata-rata berat badan ibu hamil tercatat sebesar 45,85 kg (MONEV I) yang kemudian meningkat menjadi 50,86 kg pada evaluasi terakhir (MONEV IV). Selain itu, Lingkar Lengan Atas (LiLA), yang menjadi indikator status gizi ibu hamil, juga menunjukkan peningkatan dari 22,3 cm menjadi 22,61 cm, yang menandakan adanya perbaikan kondisi gizi para peserta program.

Corporate Secretary Group Head ITDC, Million Sekarsari, menyampaikan bahwa peningkatan status gizi ibu hamil dalam program ini mencerminkan efektivitas pendekatan komprehensif yang ditetapkan dalam upaya pencegahan stunting. “Kami sangat mengapresiasi komitmen dan disiplin para ibu hamil yang telah mengikuti program ini. Hasil yang dicapai membuktikan bahwa dengan asupan gizi yang baik serta edukasi yang tepat, kita bisa mencegah risiko stunting sejak masa kehamilan, sehingga generasi mendatang memiliki peluang tumbuh lebih sehat dan optimal.” ujar Million.

Selain perkembangan positif dari ibu hamil, dua peserta program telah melahirkan pada akhir Januari lalu. Kedua bayi tersebut lahir dalam kondisi sehat dengan berat badan sesuai standar kesehatan, sehingga tidak tergolong dalam risiko stunting. Kelahiran ini menjadi indikator awal keberhasilan program, yang tidak hanya berfokus pada peningkatan gizi ibu hamil tetapi juga memastikan kesehatan bayi sejak dalam kandungan.

Baca Juga :  RSUD Jadi Tipe B,Bupati Pathul Minta Pelayanan Ditingkatkan

Sebagai bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), ITDC terus berkolaborasi dengan Puskesmas Kuta serta dan Pemerintah Desa Prabu untuk menjamin keberlanjutan program ini. Selain pemberian asupan gizi tambahan, para ibu hamil peserta program juga mendapatkan edukasi gizi, demonstrasi memasak makanan sehat, serta pendampingan kesehatan secara berkala untuk meningkatkan pemahaman mengenai pola makan yang baik bagi ibu dan janin.

Dengan hasil positif yang telah dicapai, ITDC berkomitmen untuk memperluas jangkauan program agar lebih banyak ibu hamil di desa-desa penyangga kawasan The Mandalika dapat merasakan manfaatnya. “Upaya ini merupakan bagian dari komitmen ITDC untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membangun generasi yang lebih sehat dan cerdas,” tutup Million.

Berita Terkait

Diskominfo Loteng Produksi Film Dokumenter Perdana : Angkat Keunikan Menara Oksigen Leneng
Pasca Bau Nyale : Kolaborasi Pemuda dan Instansi untuk Lingkungan Mandalika Bersih
Dr. Agus, M.Si : Kolaboratif Kunci Kesuksesan Program MBG
Pengurus KLPI Loteng Resmi Dilantik,Dorong Gaya Hidup Sehat bagi Pralansia dan Lansia
Bupati Pathul Ajak Seluruh OPD Meriahkan Hari Peduli Sampah Nasional 2025
Arahan Menteri Kesehatan: Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Warga di Hari Ulang Tahun
Poltekpar Lombok Gelar Donor Darah,Libatkan Seluruh Civitas Akademika
Kasus DHF Melonjak,RS Mandalika Gerak Cepat Menambah Ruangan Perawatan

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 06:31 WITA

Poltekpar Lombok Kerjasama Kejaksaan Negeri Lombok Tengah dalam Bidang Hukum

Minggu, 9 Maret 2025 - 11:32 WITA

Tingkatkan Kualitas Pariwisata, ITDC Gelar Pelatihan Hospitality Operation dan Services The Mandalika

Sabtu, 8 Maret 2025 - 03:19 WITA

The Golo Mori,Sustainable Marine-Based MICETourism Destination dengan Fasilitas Hub Pariwisata

Rabu, 5 Maret 2025 - 13:49 WITA

International Golo Mori Jazz 2025: Perayaan Musik dan Kebangkitan dari Timur Indonesia

Senin, 3 Maret 2025 - 19:47 WITA

InJourney Dukung Kebijakan Penurunan Harga Tiket Pesawat Selama Ramadan dan Idul Fitri Tahun 2025

Minggu, 2 Maret 2025 - 08:29 WITA

ITDC Pertahankan Sertifikasi ISO 37001:2016,SMAP Perkuat Tata Kelola Bersih di Destinasi Wisata The Golo Mori

Sabtu, 1 Maret 2025 - 08:46 WITA

IndonesianGP 2025: Dapatkan Tiket Presale Sekarang dan Nikmati Harga Spesial

Jumat, 28 Februari 2025 - 09:03 WITA

ITDC Perkuat Komitmen Pariwisata Hijau Melalui InJourney Green

Berita Terbaru

Hukrim

Sat Res Narkoba Polres Loteng Tangkap Pengedar Sabu di Praya

Senin, 10 Mar 2025 - 01:48 WITA