Idul Fitri 1445 H,159 WBP Mendapatkan Remisi

- Kontributor

Rabu, 10 April 2024 - 11:33 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketikjari.com – Rutan Kelas IIB Praya Kanwil Kemenkumham NTB menggelar Sholat Idul Fitri 1445 H sekaligus Pemberian Remisi Khusus Hari Raya bagi WBP yang beragama muslim, Rabu (10/04).

Bertempat di Lapangan Blok Hunian A, gema takbir terus berkumandang hingga ke penjuru Rutan Praya sebagai pertanda telah tiba hari kemenangan Idul Fitri 1 Syawal 1445 H.

Ratusan Warga binaan dan pegawai yang beragama Islam melaksanakan sholat Idul Fitri 1445 H dengan sangat khusyuk dan tertib, kegiatan dimulai pada pukul 07.00 WITA.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir dalam kegiatan shalat Ied yaitu TGH. Syamsul Bahri menjadi imama shalat Ied sekaligus sebagai pemberi khutbah, beliau merupakan petugas Baznas Lombok Tengah.

Baca Juga :  ITDC Tahun 2025 akan Bangun Hotel Berkelas Bintang

Kegiatan diawali dengan melantunkan senandung takbir yang diikuti oleh seluruh pegawai dan warga binaan, dilanjutkan dengan sholat ied berjamaah, tausiah dan doa serta ramah tamah kemudian bersalam-salaman dan ditutup dengan penyerahan secara simbolis remisi kepada perwakilan narapidana.

Kepala Rutan Praya, Aris Sakuriyadi dalam sambutanya mengucapkan selamat merayakan Idul Fitri kepada seluruh jajaran pemasyarakatan yang bekerja ikhlas tanpa mengenal libur, tak lupa ucapan selamat kepada Warga Binaan yang mendapatkan Remisi jadikan ini sebagai momentum menjadikan pribadi yang lebih baik.

“Saya secara pribadi dan segenap Keluarga Besar Rutan Praya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir dan Batin,” ucap Aris.

Baca Juga :  Wabup Dr Nursiah Jadi Saksi Bule Slovakia Mualaf

Dari 304 WBP yang ada di Rutan Praya, sebanyak 159 orang yang mendapat remisi keagamaan atau pengurangan masa pidana Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Kepala Rutan menyerahkan secara langsung kepada beberapa perwakilan Warga Binaan.

Seluruh narapidana yang mendapat remisi dinilai telah memenuhi syarat, diantaranya mereka berkelakuan baik atau tidak melakukan pelanggaran selama menjalani masa pidana. Ini dibuktikan dengan tidak sedang menjalani hukuman disiplin dalam kurun waktu enam bulan terakhir terhitung sebelum tanggal pemberian remisi dan telah mengikuti program pembinaan dengan baik.

Berita Terkait

Dukung Astacita Presiden dan Wakil Presiden,Kejari Loteng Catat Sejumlah Capaian Penting
Laksanakan Arahan Dirjenpas : LPKA Loteng Razia Deteksi Dini Libur Panjang
Jelang Tahun Baru,LPKA Loteng Gelar Razia Hunian Anak Binaan
Jumpa Pers Akhir Tahun,Polres Loteng Musnahkan Sabu 8,2 Kg.
LPKA Loteng Beri Bantuan Keluarga Anak Binaan
Sat Resnarkoba Polres Loteng,Amankan Pemuda Bawa Sabu
Pelaku TPPO di Kecamatan Praya Timur Berhasil Diamankan Polres Loteng
Sat Resnarkoba Polres Loteng Berhasil Amankan Dua Orang Terduga Pelaku Peredaran Sabu

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 10:14 WITA

IndonesianGP 2025,Tawarkan Tiket Spesial Periode Early Bird

Kamis, 6 Februari 2025 - 11:32 WITA

ITDC dan Plataran Perkuat Kolaborasi Pengembangan Destinasi Premium di The Nusa Dua

Rabu, 5 Februari 2025 - 11:59 WITA

Kadis Lalu Sungkul : Karnaval 1000 Putri Meriahkan Bau Nyale

Selasa, 4 Februari 2025 - 08:40 WITA

Deretan Highlight Event Februari 2025 di Pertamina Mandalika International Circuit

Minggu, 2 Februari 2025 - 03:53 WITA

Wabup Nursiah Hadiri Launching Car Free Day Desa Karang Sidemen

Jumat, 31 Januari 2025 - 14:26 WITA

Poltekpar Lombok Bersama Dinas Lingkungan Hidup Loteng Gelar Penandatanganan MoU Pengelolaan Lingkungan

Jumat, 31 Januari 2025 - 14:15 WITA

Di Kampus Poltekpar Lombok,Gubenur NTB Terpilih Berikan Kuliah Umim

Jumat, 31 Januari 2025 - 07:03 WITA

Tabung Pahala di Hari Jumat.Anak Binaan Bersih-bersih Diri dan Lingkungan

Berita Terbaru

Pariwisata

Kadis Lalu Sungkul : Karnaval 1000 Putri Meriahkan Bau Nyale

Rabu, 5 Feb 2025 - 11:59 WITA